Saham Jepang Rebound Setelah Indeks Nikkei 225 Menghindari Level Koreksi

Tokyo Stock Exchange - Kyung-Hoon/File Photo/File Photo

Saham Jepang rebound pada hari Senin (22/4) dari penurunan minggu lalu setelah ketegangan geopolitik mereda karena tidak adanya eskalasi lebih lanjut dari Iran menyusul serangan balasan Israel.

Indeks Topix naik 1,4% ke level 2,662.46 pada penutupan pasar waktu Tokyo.

Indeks Nikkei 225 naik 1% pada level 37,438.61.

Indeks Nikkei 225 menguat, setelah mengalami penurunan mingguan terbesar sejak Juni 2022 di tengah aksi jual ekuitas global, kekhawatiran terhadap suku bunga AS, dan ketegangan di Timur Tengah. Indeks tersebut berjarak sekitar 1% dari memasuki level koreksi teknis.

Mitsubishi UFJ Financial Group memberikan kontribusi terbesar terhadap perolehan indeks Topix, menguat 3,1%. Dari 2.146 saham dalam indeks tersebut, 1.854 saham menguat dan 224 saham melemah, sedangkan 68 saham stagnan. Indeks saham-saham utilitas menjadi sektor dengan kinerja terbaik di Indeks Topix karena investor beralih ke saham-saham yang defensif. (Arl)

Sumber : Bloomberg

Perhatian!!!
Managemen PT. Rifan Financindo Berjangka (PT RFB) menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap beberapa bentuk penipuan yang berkedok investasi mengatasnamakan PT RFB dengan menggunakan media elektronik ataupun sosial media. Untuk itu harus dipastikan bahwa transfer dana ke rekening tujuan (Segregated Account) guna melaksanakan transaksi Perdagangan Berjangka adalah atas nama PT Rifan Financindo Berjangka, bukan atas nama individu.